Babinsa Tambirejo Koramil 07/Gajah Dampingi Imunisasi SubPIN Polio

    Babinsa Tambirejo Koramil 07/Gajah Dampingi Imunisasi SubPIN Polio
    Babinsa Koramil 07/Gajah Kodim 0716/Demak Serda Slamet Widodo melaksanakan pendampingan imunisasi SubPIN Polio oleh petugas Puskesmas Gajah II kepada anak usia 0-7 tahun 11 bulan di wilayah Desa Tambirejo

    DEMAK - Imunisasi polio merupakan upaya untuk melindungi anak dari penyakit polio. Penyakit Polio merupakan penyakit saraf yang dapat menyebabkan kelumpuhan. Penyakit ini disebabkan oleh virus dan sangat menular terutama pada anak-anak dibawah usia 15 tahun. 

    Untuk itu, guna mendukung program pemerintah dalam menyehatkan anak, Babinsa Koramil 07/Gajah Kodim 0716/Demak Serda Slamet Widodo melaksanakan pendampingan imunisasi SubPIN Polio oleh petugas Puskesmas Gajah II kepada anak usia 0-7 tahun 11 bulan di wilayah Desa Tambirejo, Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak, Selasa (16/01/2024).

    Menurut salah satu petugas Puskesmas Gajah II, Nikmatul Diana, Sub Pekan Imunisasi Nasional (SubPIN) Polio adalah kegiatan pemberian Vaksin Polio kepada anak usia 0-7 tahun 11 bulan. Tujuannya sebagai tindak penanggulangan kasus KLB Polio di wilayah dan sebagai pencegahan terjadinya kasus polio di wilayah Puskesmas Gajah II.

    Dikatakannya, ancaman polio menjadi besar bila cakupan vaksinasi polio rendah. WHO telah menyatakan status polio saat ini sebagai Public Health OfInternational Concern (PHEIC) ama dengan status monkeyfox.

    "Polio bisa dicegah dengan melakukan imunisasi. Dengan cakupan imunisasi yang tinggi dan merata di setiap wilayah tanpa terkecuali, anak akan terhindar dari virus Polio, " jelasnya.

    Sementara Babinsa Serda Slamet Widodo berharap, warga masyarakat terutama ibu-ibu untuk melengkapi dosis vaksin Polio tetes dan suntik pada anaknya sesuai dengan usia anak tersebut. Jika anak belum mendapatkan imunisasi lengkap, maka dapat berkonsultasi dengan Puskesmas Gajah II.

    "Ya harapan kami, orangtua selalu memantau kelengkapan dosis vaksin polio, sehingga kasus polio di wilayah Desa Tambirejo dapat dicegah, " pungkasnya.

    Pemberian vaksinasi polio menyasar 120 anak dan dilaksanakan di posko TK Ratna Siwi dan SD N Tambirejo, dengan dihadiri Kepala Desa Tambirejo Drs. Suraji, Babinsa, Bhabinkamtibmas Aipda Wartono, dan kader Posyandu Desa Tambirejo. (Pendim0716).

    demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 12/Mranggen Komsos Dengan...

    Artikel Berikutnya

    Komsos, Babinsa Mijen Ajak Perangkat Desa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami