Danramil 12/Mranggen Turun Langsung Evakuasi Korban Banjir Yang Melanda Wilayah Kecamatan Mranggen

    Danramil 12/Mranggen Turun Langsung Evakuasi Korban Banjir Yang Melanda Wilayah Kecamatan Mranggen
    Danramil Telah kita instruksikan kepada seluruh Babinsa Koramil 12/Mranggen untuk tetap siap dan siaga dalam mengantisipasi hujan dengan curah yang tinggi

    DEMAK – Intensitas curah hujan yang tinggi mengakibatkan sebagian wilayah Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak  tepatnya desa-desa sekitar sungai Babon terdampak banjir yang mengakibatkan rumah warga terendam banjir.

    Menyikapi fenomena alam ini Dandim 0716/Demak Letkol Czi Pribadi Setya Pratomo, memerintahkan kepada Danramil 12/Mranggen Kapten Arm Sukartiyo dan para Babinsa untuk turun langsung mengevakuasi korban guna membantu warga yang mengalami bencana di Perum Arionmas 5 Rw 28 Rt 1, 2, 3, 4 dan 5 ± 200 KK dan Perum Arionmas 6 Rw 29 Rt 1, 2, 3, 4, 5 dan 6 ± 200 KK Desa Kebonbatur Kecamatan  Mranggen Kabupaten Demak.

    Perintah dari Dandim tersebut langsung dilaksanakan oleh Danramil 12/Mranggen Kapten Arm Sukartiyo segera turun langsung bersama Babinsa jajaran Koramil 12/Mranggen untuk membantu mengevakuasi warga yang terendam banjir, desa yang terdampak banjir luapan sungai Babon.

    Danramil 12/Mranggen Kapten Arm Sukartiyo mengatakan, “curah hujan yang tinggi pada hari ini mengakibatkan aliran sungai Babon meluap menggenangi rumah warga, ketinggiannya diperkirakan antara lutut orang dewasa hingga satu meter dan Alhamdulilah tidak ada korban jiwa sampai saat ini, ” katanya, Jum’at (06/01/2023)

    Peronel yang ikut turun langsung melaksakan Evakuasi DPRD Kab Demak Bpk Sri Fahrudin Bisri Slamet, SE, Camat Mranggen Bpk Wiwin Edi Widodo, S. Sos, M.M beserta Anggota, Danramil 12/Mranggen Kapten Arm Sukartiyo beserta seluruh anggota, Kapolsek Mranggen AKP Nasoir, SH beserta anggota, Kades Kebonbatur Bpk M. Abdullah Fatoni beserta perangkat, BPBD Kab. Demak, Relawan Anglingkusuma dipimpin Bpk Mujir ±40 Orang, Demak Resqiu, PMI Kota Semarang serta PMI Kabupaten Demak, Puskesmas Mranggen 3 dan  Pramuka Kab. Demak

    Untuk mencegah jatuhnya korban, Koramil dan Polsek Mranggen bersinergi melakukan tindakan evakuasi. Petugas bergotong royong dibantu warga setempat mengamankan warga ke tempat yang lebih tinggi dan aman dari terpaan banjir.

    Untuk membantu evakuasi, Koramil Mranggen mengerahkan dan berkoordinasi dengan Polsek Mranggen, Kades Kebonbatur, BPBD Kab. Demak, Relawan Anglingkusuma

    Danramil Telah kita instruksikan kepada seluruh Babinsa Koramil 12/Mranggen untuk tetap siap dan siaga dalam mengantisipasi hujan dengan curah yang tinggi. “Selain membantu mengevakuasi warga yang terkena dampak banjir ke tempat yang aman, Babinsa Koramil 12/Mranggen terus memonitor keadaan serta situasi di wilayah binaan kami, sekaligus mendata kerugian yang dialamai warga yang diakibatkan banjir, ” pungkas Danramil Kapten Arm Sukartiyo. 

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Pasca Banjir Koramil Bantu Warga Bersihkan...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0716/Demak Tingkatkan Kemampuan Personel...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami